Bersama Siswa-siswi Campaniga

Pengalaman Mengawas Ujian Nasional di Desa Campaniga (Daerah Terpencil).

KAMPUS STKIP MUHAMMADIYAH BONE

The Last Meeting Mahasiswa Semester 5 Jurusan Bahasa Inggris STKIP Muhammadiyah Bone.

Gerakan Literasi SD Inpres 12/79 Congko

Program membaca 15 menit setiap hari siswa-siswi kelas 5 SD Inpres 12/79 Congko.

Sabtu, 11 Juli 2020

Video Presentasi Mahasiswa STKIP

Berikuti ini hasil presentase tugas mata kuliah grammar mahasiswa semeseter 4 STKIP Muhammadiyah Bone 

Rabu, 01 Juli 2020

Penilaian Akhir Mata Kuliah Grammar 2

Pada kesempatan ini saya sampaikan kepada mahasiswa jurusan bahasa inggris semester 4 STKIP Muhammadiyah Bone bahwa penilaian akhir mata kuliah grammar 2 tidak dalam bentuk soal tertulis. akan tetapi penilaian berdasar kepada :

1. keaktifan mengikuti perkuliahan online 
2. keaktifan mengerjakan evaluasi/tugas setiap materi
3. membuat video presentasi 

untuk poin 1 dan 2 adalah bagian dari kontrak kelas yang sudah saya sampaikan di awal perkuliahan dan rekapitulasinya sudah saya buat. dan poin 3 adalah tugas akhir yang wajib dikerjakan. Mahasiswa memilih salah satu materi grammar 2 sebagai bahan presentasi dalam video yang akan dibuat. 
beberap hal penting yang perlu diperhatikan dalam pembuatan video presentasi :

1. video berdurasi 3 - 7 menit
2. memperkenalkan diri (nama, jurusan/semester, sekolah, dll) sebagai opening video
3. menyebutkan tujuan pembuatan video dan judul materi secara singkat
4. penjelasan materi (disarankan menggunakan alat peraga atau media ; papan tulis, kartu dsb)
5. kesimpulan 
6. menggunakan bahasa inggris atau bahasa indonesia.